Selasa, 16 Januari 2018 bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Pelalawan dilaksanakan kegiatan Rapat Realisasi Anggaran 2018. Rapat ini dihadiri oleh seluruh hakim, pegawai dan PPNPN Pengadilan Negeri Pelalawan. Tujuan dari diadakan Rapat ini adalah agar tercapainya tranparasi biaya di lingkungan Pengadilan Negeri Pelalawan.
Materi Rapat dipaparkan langsung oleh Bapak Hendri Mulyadi, SH.,SE.,Ak selaku Sekretaris Pengadilan Negeri Pelalawan. Adapun materi yang disampaikan adalah mengenai Realisasi Anggaran Pengadilan Negeri Pelalawan yang mencapai 98,23 % untuk DIPA 01 (BUA) dan 97,20 % untuk DIPA 03 (BADILUM). Dalam Rapat ini disampaikan juga mengenai RKAKL (Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian Negara/Lembaga (RKA-KL) tahun 2018. Dimana Pengadilan Negeri Pelalawan untuk tahun 2018 mendapatkan Pagu Anggaran sebesar DIPA 01 (BUA) Rp. 4.124.918.000 dan DIPA 03 (BADILUM) Rp. 284.322.000