Mahkamah Agung Republik Indonesia Pengadilan Negeri Pelalawan Kelas IB Jl. Hang Tuah SP VI - Pangkalan Kerinci -
Pelalawan
Email : Info@pn-pelalawan.go.id
Kamis 15 Juni 2023, dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha. Pengadilan Negeri Pelalawan mengadakan kegiatan Tausiyah dengan tema ” Hikmah dan Fiqih Ibadah Qurban”. Tausiyah ini dibawakan oleh H. Azwar Zainal, S. Ag (Sekretaris Umum MUI Kabupaten Pelalawan) selaku narasumber.
Senin, 12 Juni 2023 bertempat di Ruang Sidang Cakra Pengadilan Negeri Pelalawan dilaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis Update SIPP Versi 5.3.0 dan Aplikasi E-Berpadu Versi 3.0 dengan Ligar Sekar Wangi, S.T (Pranata Komputer) sebagai Narasumber. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Hakim, Panitera Pengganti, JS//JSP dan staf bagian kepaniteraan
Jumat, 9 Juni 2023. Pengadilan Negeri Pelalawan melakukan kegiatan Gotong Royong membersihkan gudang penyimpanan berkas kepaniteraan pidana. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membersihkan ruang penyimoanan dan menata ulang berkas agar menjadi lebih rapi dan teratur. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh keluarga besar Pengadil;an Negeri Pelalawan
Kamis, 01 Juni 2023 Pengadilan Negeri Pelalawan melaksanakan Upacara Hari Lahir Pancasila dengan tema ” Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global”.
Walaupun dalam keadaan hujan, tidak menurunkan semangat dan tekad Keluarga Besar Pengadilan Negeri Pelalawan untuk tetap melaksanakan upacara.
Ketua Pengadilan Negeri Pelalawan, Benny Arisandy, S.H. MH., menerima penghargaan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pelalawan, Kamis, 18 Mei 2023. Penghargaan tersebut diberikan atas sumbangsih dan kerjasama dalam mendukung serta mensukseskan program kerja PWI Kabupaten Pelalawan. Ketua Pengadilan Negeri Pelalawan sangat berterima kasih dan mengapresiasi penghargaan tersebut. Benny berharap hubungan dan sinergitas dengan rekan-rekan wartawan di Kabupaten Pelalawan dapat selalu terjaga dengan baik dan saling memberikan masukan yang positif serta berkontribusi nyata untuk masyarakat Pencari Keadilan di Pengadilan Negeri Pelalawan.